Dapatkan informasi seputar aktivitas dan penawaran menarik dari PT Bank DBS Indonesia, dengan mengisi form di bawah ini:
DBS Live More Society

DBS Live More Society

#LiveSmarter

Wajib Dicoba, 10 Khasiat Kantong Teh Bekas

By Admin, 18 Januari 2022 #LiveSmarter

DBS Live More Society - Wajib Dicoba, 10 Khasiat Kantong Teh Bekas

Jangan langsung dibuang, cobalah membuat sisa kantong teh memberikan manfaat lebih banyak buat kita. -

Buat penikmat teh yang meminumnya setiap hari, mungkin akan punya banyak sekali sisa kantong teh dan kemudian dibuang ke tempat sampah. Kabar baiknya, ternyata ada banyak cara untuk memanfaatkan semua kantong teh bekas itu. Jadiii, kita bisa menjalankan praktik keberlanjutan, deh. Bukankah lebih baik jika ada kebaikan yang bisa kita dapatkan dengan semua kantong teh itu, daripada membuangnya begitu saja?

Dari pengobatan, perawatan pribadi hingga alat rumah tangga, kantong teh menawarkan kebaikan lebih dari sekadar minuman yang menenangkan. Yuk, baca sampai habis untuk tahu 10 hal paling mengejutkan dan berguna yang dapat kita lakukan dengan kantong teh bekas!

1. Menghilangkan aroma tak sedap pada karpet
DBS Live More Society
Setelah digunakan untuk menyeduh teh, biarkan kantong teh mengering, lalu ambil daun tehnya. Aduk daun ke dalam segenggam besar soda kue, lalu taburkan campuran di atas tempat kotor atau bau di karpet. Biarkan selama sekitar 20 menit, dan bersihkan area tersebut secara menyeluruh. Teh dan soda kue akan bekerja sama untuk menjebak kotoran dan menyerap bau. Karpet kita akan terlihat dan terasa lebih segar.

2. Menyegarkan mata yang lelah
Lagi tak cukup tidur dan kantung mata membesar? Salah satu solusi murah dan mudah adalah dengan menggunakan kantong teh. Tetapi, kita perlu sering melakukannya ini untuk mendapatkan hasil yang optimal. Kita bisa menggunakan kantong teh hijau dan hitam karena kedua teh ini memiliki banyak kafein dan tanin yang memiliki kemampuan untuk mengecilkan serta mengencangkan jaringan hidup seperti kulit manusia. Teh ini juga kaya akan antioksidan yang menenangkan kulit. Caranya seperti berikut ini.

  • Dinginkan kantong teh sampai dingin dan lembap.
  • Letakkan di tempat kulit yang sembap (di bawah mata) selama sekitar 20 menit.
  • Angkat kantong teh dan cuci muka.

Baca Juga: Jangan Kaget, Bonggol Nanas Ternyata Bisa Membantu Diet

3. Melembutkan potongan daging yang keras
DBS Live More Society
Rahasia daging bagian di area perut yang juicy dan empuk adalah dengan menggunakan sisa kantong teh.  Gunakan empat atau lima kantong teh hitam, lalu seduh ke dalam 1 cangkir air selama 10 menit. Gabungkan air teh ini dengan air kaldu daging dengan jumlah yang sama. Terus, rendam dagingnya dalam campuran tersebut selama 20 menit. Tanin teh akan memecah serat yang membuat daging sapi alot dan dan rasanya akan menambah rasa manis serta gurih pada masakan, terutama pada daging sapi panggang.

4. Melembapkan kulit kering
Seduh kembali kantong teh bekas untuk menyegarkan kulit yang kering. Setelah air teh menjadi dingin, tuangkan ke dalam botol semprot atau wadah. Kemudian semprotkan ke kulit atau oleskan dengan kapas. Teh apa pun bisa digunakan, tetapi antioksidan dalam teh hijau sangat efektif untuk merehidrasi kulit kering.

5. Menghentikan pendarahan dari luka ringan
DBS Live More Society
Kantong teh bekas dapat membantu menghentikan pendarahan dari luka ringan, seperti paper cut, atau irisan kecil pisau pada jari. Tanin dalam teh membekukan darah. Setelah darah menggumpal, kita bisa membalutnya. Caranya dengan memasukkan kantong teh bekas ke dalam air panas, lalu tempelkan pada luka selama 30 detik.

6. Meringankan gusi bengkak
Bekas kantong teh hitam bisa digunakan sebagai pengobatan sementara setelah pencabutan gigi. Teh hitama dapat membantu menghentikan pendarahan, mengecilkan pembuluh darah yang bengkak dan membunuh beberapa bakteri. Cukup tekan kantong teh basah yang didinginkan pada gusi dan di sekitar gigi selama 5 menit. Kalau gigi atau gusi mengeluarkan banyak darah, temui dokter segera, ya.

7. Membersihkan permukaan kaca
DBS Live More Society
Noda membandel pada jendela rumah atau cermin bisa diusir oleh kantong teh bekas. Caranya, gosok kantong teh celup bekas yang masih basah pada permukaan kaca yang memiliki noda atau kotor, lalu lap kembali dengan kain kering untuk menghasilkan permukaan kaca yang berkilau.

8. Menyuburkan tanaman dan melindunginya dari jamur
Kita bisa juga mengolah kantong teh bekas menjadi pupuk yang dapat menyuburkan tanaman. Dapat diletakkan di pot tanaman pot kita untuk membantu melindunginya dari kekeringan. Kalau habis minum teh chamomile, masukkan kantong teh bekasnya ke dalam ember kecil berisi air, lalu air tersebut dapat disemprotkan secara rutin ke bibit dan tanah.

9. Menyehatkan kaki
Teh celup bekas akan melembutkan kaki, menetralisir bau kaki dan menyehatkan kulit kaki. Masukkan teh celup bekas ke dalam ember air panas dan rendam kaki untuk mendapatkan manfaatnya.

10. Menghilangkan noda minyak
DBS Live More Society
Ada kotoran berminyak dan lengket yang menempel di dasar panci? Tempatkan kantong teh bekas dalam panci dan isi dengan air panas. Biarkan meresap semalaman, dan tanin dalam teh akan membantu melunturkan noda tersebut. Besok paginya tinggal digosok sampai bersih, deh.

Kalau sudah selesai bebersih rumah diri pakai kantong teh bekas, waktunya memanjakan diri sendiri dengan mengosongkan keranjang belanja di Shopee. Digibank by DBS memberikan penawaran menarik, nih. Dengan membuka tabungan digibank by DBS, kita bisa memperoleh e-voucher untuk digunakan belanja di Shopee. Simak informasi detailnya di sini.-

Cek Artikel lainnya
Anti Ribet, Ini Cara Lapor Pajak Secara Online
#LiveSmarter6 Maret 2020

Anti Ribet, Ini Cara Lapor Pajak Secara Online

Tak terasa, kita sudah harus kembali mengisi Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) pajak penghasilan per orangan. Wajib diketahui bahwa akhir pelaporan surat akan berakhir pada 31 Maret 2020.

Read more
Susah Menabung, Coba Pakai Cara Ini Agar Uangmu Melimpah
#LiveSmarter6 Maret 2020

Susah Menabung, Coba Pakai Cara Ini Agar Uangmu Melimpah

Menabung memang bukan hal yang mudah, tapi bukan berarti jadi sesuatu yang mustahil. Tentunya semua orang ingin meningkatkan kondisi finansialnya tahun ini.

Read more
Tahun Baru, Kerjaan Baru. Ini Caranya Biar CV Kamu Dilirik
#LiveSmarter3 Februari 2020

Tahun Baru, Kerjaan Baru. Ini Caranya Biar CV Kamu Dilirik

Momen awal tahun biasanya jadi waktu yang tepat untuk melamar pekerjaan. Nah, siapa tahu kamu akhirnya bisa diterima di kantor impian. Caranya tentu dengan melampirkan CV yang baik dan menarik.

Read more