Dapatkan informasi seputar aktivitas dan penawaran menarik dari PT Bank DBS Indonesia, dengan mengisi form di bawah ini:
DBS Live More Society

DBS Live More Society

#LiveAwesome

Makan Tanpa Sisa, Memangnya Harus?

By Admin, 7 Januari 2022 #LiveAwesome

DBS Live More Society

“Hayo, makan harus dihabisin, nanti nasinya nangis…”-

Siapa yang familiar dengan kalimat ini? Rasanya kita yang kelahiran 90an ke atas, pasti sering mendengar ini, salah satu kalimat andalan orangtua agar anaknya menghabiskan makanan. Saat itu, kita tahunya cuma, ya makanan harus dihabiskan, kalau nggak, sayang. Sudah dibuat susah-susah, dibeli dengan uang, eh dibuang.

Seiring berjalannya waktu dan kita menjadi dewasa, kita mulai belajar mengenai lingkungan hidup, dan salah satu penyebab kerusakan lingkungan terbesar, yaitu sampah. Ironisnya, salah satu kategori penyumbang sampah terbesar adalah sampah sisa makanan. Bukan hanya tentang ruginya membuang makanan, tapi sampah sisa makanan menyebabkan tanah mengandung gas metana yang berbahaya bagi atmosfer bumi dan menghasilkan efek rumah kaca. Wow!

DBS Live More Society

Lalu, apa yang bisa kita lakukan untuk menawarkan solusi dari permasalahan sisa makanan ini?

  1. Beli atau pesan secukupnya.

Seringkali kita baru makan saat sudah kelaparan, akibatnya kita jadi lapar mata dan pesan banyak hal di luar kemampuan kita. Akhirnya, makanan jadi bersisa. Sebaiknya ketika ingin makan, takar dulu menu yang kita akan pesan, apakah sebenarnya sudah cukup, atau memang perlu ditambah.

  1. Atur posisi makanan dalam kulkas

Sekarang ramai di media sosial, tren mengelola isi kulkas dengan benar, sehingga bahan makanan yang ada, jadi terlihat semua dan mengurangi resiko basi karena terselip.

  1. Kelola ulang sampah dapurmu

Ada banyak jenis-jenis makanan atau bahan makanan yang bisa didaur ulang, loh. Misalnya sampah dapur bisa diolah menjadi pakan hewan, pupuk, dan bahkan ada yang bisa ditanam kembali.

  1. Bekerjasama dengan organisasi sosial

Sekarang, banyak pihak sudah mulai melek akan isu lingkungan hidup, banyak organisasi sosial terbentuk untuk sama-sama memecahkan permasalahan sampah sisa makanan, salah satunya Garda Pangan. Kita bisa bekerjasama dengan organisasi sosial tersebut untuk menyalurkan donasi makanan kepada masyarakat yang membutuhkan, mendorong industri bidang makanan untuk menjadi donatur yang peduli akan pembuangan makananan, dan masih banyak kegiatan lainnya yang bisa kita lakukan.

Jadi, makan tidak dihabiskan sekarang bukan hanya permasalahan ibu-ibu dengan para anaknya, tapi bahkan sudah menjadi masalah dunia akibat sampah yang dihasilkan. Mari kita jaga lingkungan kita agar tetap menjadi bumi yang aman dan nyaman untuk ditempati anak cucu kita nanti.

Tahukah kamu, DBS sangat mendukung isu keberlanjutan, salah satunya dengan produk Digibank yang paperless, branchless, dan effortless. Digibank juga dukung kamu untuk #MakanTanpaSisa dengan berbagai promo yang menarik, lho. Cek di sini!-

DBS Live More Society
DBS Live More SocietyDBS Live More SocietyDBS Live More SocietyDBS Live More Society

More #LiveSmarter Articles

Cek Artikel lainnya
Anti Ribet, Ini Cara Lapor Pajak Secara Online
#LiveSmarter6 Maret 2020

Anti Ribet, Ini Cara Lapor Pajak Secara Online

Tak terasa, kita sudah harus kembali mengisi Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) pajak penghasilan per orangan. Wajib diketahui bahwa akhir pelaporan surat akan berakhir pada 31 Maret 2020.

Read more
Terinspirasi Dari Cashless Society, GoPay Paparkan Strateginya
#LiveSmarter2 Maret 2020

Terinspirasi Dari Cashless Society, GoPay Paparkan Strateginya

Berkat kecanggihan teknologi, kini transaksi keuangan semakin dimudahkan. Salah satu nama besar yang sukses menerapkan kebiasaan ini adalah GoPay.

Read more
Tahun Baru, Kerjaan Baru. Ini Caranya Biar CV Kamu Dilirik
#LiveSmarter3 Februari 2020

Tahun Baru, Kerjaan Baru. Ini Caranya Biar CV Kamu Dilirik

Momen awal tahun biasanya jadi waktu yang tepat untuk melamar pekerjaan. Nah, siapa tahu kamu akhirnya bisa diterima di kantor impian. Caranya tentu dengan melampirkan CV yang baik dan menarik.

Read more